Lagi! Honda Civic Hatchback Kepergok Uji Jalan

Pengujian Honda Civic Hatchback Kembali Kepergok Kamera – Setelah awal Mei lalu baru saja kepergok kamera tengah melakukan uji jalan, kini pengujian berikutnya Honda Civic Hatchback juga kembali tertangkap kamera. Nampaknya, Honda memang terus melakukan aneka pengujian terhadap mobil barunya ini.

pengujian honda civic hatchback kembali kepergok kamera

Berdasarkan informasi Paultan yang dilansir dari Okezone, Kamis (09/06/2016) tertulis bahwa tiga unit Honda Civic Hatchback terlihat tengah melakukan uji coba di jalan Pegunungan Alpen, Eropa.

Sama seperti penampakan sebelumnya, Civic Hatchback ini membawa bagian bodi yang tertutup rapat oleh stiker kamulfase. Lalu, di bagian belakang terdapat sayap berukuran besar dan juga bodi kit yang lebih agresif daripada model yang sebelumnya.

Dari gambar tersebut, juga berhasil terkuak desain pada bagian depan kendaraan yang cukup kental membawa nuansa mobil sedan. Lalu, pada bagian lampunya telah memanfaatkan lampu LED. Grille dengan akses krom dan faux inlets besar membuatnya mendapatkan sentuhan bernuansa mewah.

Hanya saja, karena terbungkus kamulfase, maka bagian interior Honda Civic Hatchback ini tidak terlihat sama sekali, hanya saja diperkirakan desain serta tata letaknya akan mirip dengan mobil-mobil sedan pada umumnya.

Meski begitu, dari banyak spekulasi mengatakan bahwa bagian interior atau kabin dari Civic hatchback ini dispekulasikan bakal dilengkapi dengan lingkar kemudi tiga spoke, aksen metalik, dan sistem infotainment.

Jika mengacu pada Civic sedan yang dipasarkan di Eropa, kemungkinan besar versi hatchback ini juga akan ditawarkan dalam beberapa varian mesin yang dapat dipilih. Mesin Vtec 1,0 liter tiga silinder turbocharged yang akan menghasilkan tenaga sebesar 127 hp dan juga torsi 200 nm. Lalu, ada juga varian mesin berkapasitas 1,5 liter dircet-injected turbocharged four-pot dengan tenaga yang dihasilkan sebesar 201 hp dengan torsi maksimum 260 nm. Dan pilihan berikutnya adalah mesin diesel i-DTEC 1,6 liter.

Honda Civic Hatchback ini sendiri, diprediksi akan segera melakukan debut perdana secara internasional di tahun 2016 ini. Tepatnya pada ajang pameran Paris Auto Show pada bulan Oktober mendatang. Selain itu, model ini juga akan ditawarkan ke negara-negara lain yang menjadi pasar bagi produk-produk mobil Honda, kemungkinan Indonesia juga bakal menjadi salah satu pasarnya. Baca juga Honda Civic Hatchback Akan Segera Datang dan Generasi Terbaru Pahantom Mk2 Tertangkap Kamera Uji Jalan