Kini, Sigra dan Calya Mulai Masuk Bursa Mobil Bekas

Calya dan Sigra Mulai Dijual di Pasar Mobil Bekas – Mobil low cost green car (LCGC) jenis multi purpose vehicle (MPV) Toyota Calya dan Daihatsu Sigra yang sebelumnya sudah resmi diluncurkan pada Agustus 2016 lalu, diberitakan bahwa beberapa bulan setelah peluncurannya tersebut, kendaraan berbanderol mulai Rp 106,6 juta hingga Rp 150 juta (on the road Jakarta) tersebut sudah mulai marak di pasar mobil bekas. Hal ini pun diketahui dan terjadi di sentra mobil bekas WTC Mangga Dua, Jakarta Utara.

Herijanto Kosasih selaku Senior Manager sentra mobil bekas WTC Mangga Dua mengungkapkan bahwa menjelang akhir tahun 2016 lalu, ada beberapa dealer di tempatnya yang sudah mulai menjual duo MPV LCGC, yaitu Daihatsu Sigra dan Toyota Calya.

“Memang lebih sering terlihat yang Toyota Calya, itu juga yang varian tertinggi,” jelas Herijanto.

Herijanto pun mengaku bahwa kejadian tersebut cukup mengagetkan beberapa pengelola kios mobil bekas di Mangga Dua. Akan tetapi, ia sendiri juga kembali menegaskan bahwa dua mobil bersaudara tersebut tidak selalu ada setiap saat. Kedua mobil LCGC tersebut hanya muncul sesekali ketika ada orang yang menjualnya. Itu pun, menurut Herijanto langsung laku karena peminatnya juga ada.

“Orang pasti berpikirnya, mana mungkin ada yang jual Calya-Sigra di diler mobil bekas. Tapi nyatanya ada. Ini juga bikin kaget, karena dua mobil ini kan baru banget ya,” paparnya.

Sebagai tambahan informasi saja, oyota Calya dibekali mesin 1.200 cc dengan pilihan transmisi manual atau otomatis. Sementara Daihatsu menawarkan pilihan mesin 1.000 cc dan 1.200 cc dengan kombinasi transmisi manual maupun otomatis. Mobil ini meramaikan pasar LCGC MPV yang sebelumnya hanya diisi Datsun GO+ Panca.