DFSK Masih Belum Bisa Bersaing dengan Pabrikan Jepang

Penjualan DFSK Masih Jauh dari Harapan – Pabrikan otomotif asal Jepang memang saat ini menjadi produsen yang menguasai lini kendaraan di Indonesia. Termasuk di antaranya segmen sepeda motor dan mobil. Meski begitu, ada juga beberapa pabrikan lain dari Eropa yang turut berkecimpung meramaikan pasar Indonesia dengan hasil yang tak mengecewakan. Namun, beda dengan DFSK Sokonindo yang bernasib “sial”.

Bukan tanpa alasan, pabrikan asal Tiongkok (Cina) ini memang telah beredar di Indonesia selama 1 semester. Meski sudah berkecimpung selama 1 tahunan namun tampaknya mobil buatan pabrikan asal Cina ini masih belum bisa mencetak prestasi gemilang selama 6 bulan ke belakang ini.

Penjualan DFSK Masih Jauh Dari Harapan

Hal itu tentu juga diperkuat dengan hasil penjualan mobilnya. Dimana, berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), angka penjualan DFSK secara wholesale justru mengalami penurunan. Pada Oktober 2018 kemarin, hanya 20 unit mobil DFSK yang terdistribusi setelah September 2018 mencapai 138 unit.

Tentu saja, pencapaian jumlah penjualan tersebut bahkan lebih rendah dari bulan pertamanya di Indonesia, Mei 2018, yang dilaporkan telah berhasil berhasil mencatatkan angka distribusi sebanyak 26 unit. Angka tersebut bahkan meningkat pada Juni 2018 dengan raihan 85 unit.

Dengan fakta tersebut, maka sekaligus menjadi yang terburuk bagi DFSK Sokonindo selama 6 bulan pertamanya di Indonesia.

Padahal, jika dilihat dari segi spesifikasi maupun fitur yang dibawanya, sebenarnya kualitas mobil yang ditawarkan tak kalah dengan pabrikan Jepang. Belum lagi dengan banderol harganya yang justru jauh lebih murah. Tentu, hal ini menjadi bahan evaluasi bagi DFSK dalam bersaing di ketatnya kompetisi otomotif Indonesia.

Terlepas dari itu, sebagai tambahan informasi bahwa untuk saat ini DFSK Sokonindo dilaporkan telah memasarkan 2 produknya di Indonesia. Pertama adalah mobil pick-up DFSK Super Cab yang dibanderol pada angka Rp 119,5-167 juta. Selain itu, DFSK Sokonindo sendiri juga menjual Glory 580 yang menghuni segmen SUV dan dijual mulai Rp 245,9 juta hingga Rp 308 juta (OTR Jakarta).