Harga Ducati Scrambler Icon dan Spesifikasi – Di bawah naungan APM PT Cakra Motor Sports, Ducati Indonesia akhirnya resmi menghadirkan 4 varian Scrambler barunya, antara lain Ducati Scrambler Icon, Dessert Sled, Full Throttle, dan Café Racer.
Namun, di antara keempat varian moge bergaya klasik tersebut, satu yang menarik yaitu tipe Icon. Bukan tanpa alasan, mengingat pihak Ducati Indonesia kabarnya akan memberikan special price khusus untuk varian Icon ini.
Dimana, Ducati Scrambler Icon ini dikabarkan nantinya bakal mendapat potongan harga atau diskon yang mencapai 30 jutaan. Tentu saja, hal itu dipastikan bakal menjadi sarana Ducati yang cukup ampuh untuk menarik minat konsumen di pasar Indonesia.
Lalu, kira-kira apa saja keunggulan yang ditawarkan Ducati Scrambler Icon ini?
Perlu untuk diketahui juga bahwa Ducati Scrambler Icon sendiri merupakan varian dasar dari pengembangan 3 varian Scrambler lain, seperti Dessert Sled, Full Throttle, dan Café Racer.
Sebagai varian dasar, konsep yang diusung Ducati pada model Icon ini lebih mengedepankan gaya klasik yang dikombinasikan dengan konsep moge modern.
Hal itu tampak dari desain bodi berangka aluminium + baja ringan dengan bentuk tangki kekinian berkesan Teardrop.
Tak hanya itu, Ducati Scrambler Icon pun juga akan dibekali dengan mesin handal L-Twin Desmodromic Distribution berkapasitas 803 cc dan sudah mendapat sertifikasi Euro4. Sehingga, untuk soal performa yang dihasilkan motor moge ini pun tak perlu diragukan lagi kegaharan dan agresivitasnya.
Di samping itu, Ducati juga menyematkan beberapa fitur yang cukup handal dan fungsional untuk menjamin kebutuhan pengendara.
Nah, untuk lebih jelasnya, berikut Mas Sena akan berbagi informasi soal spesifikasi dan harga Ducati Scrambler Icon pada beberapa segmen yang tersaji di bawah ini!
Moge klasik dengan tenaga dan torsi mumpuni cocok untuk menembus segala medan jalanan
Nah, kini waktunya Mas Sena membahas soal harga Ducati Scrambler Icon. Berbicara mengenai banderol, tentunya tak lepas dari spesifikasi dan fitur-fitur yang dibawa mengingat keduanya akan sangat mempengaruhi patokan harga yang ditawarkan.
Nah, terkait dengan harga moge yang satu ini, sebelumnya perlu diketahui kembali bahwa produk baru buatan Ducati ini memang dihadirkan dengan mengusung konsep desain klasik-modern pada setiap sisi bodi eksteriornya.
Selain itu, moge klasik buatan pabrik asal Italia ini pun juga akan dilengkapi dengan instrumen indikator LCD yang bisa dibilang cukup canggih dan informatif.
Tak hanya itu, bahkan sektor ruang pacu pada Ducati Scrambler Icon pun juga begitu handal dengan berbekal mesin 803 cc dan berteknologi L-Twin 2 katup di mana mesin ini diklaim sanggup memberikan tenaga pacu yang sangat powerful.
Apalagi, moge bergaya klasik ini pun juga akan dilengkapi dengan ragam fitur canggih untuk menunjang kenyamanan maupun keselamatan si pengemudi.
Nah, dengan berbekal spesifikasi yang begitu tangguh dan canggih tersebut, kira-kira berapa sih harga Ducati Scrambler Icon?
Oke kawan, menyentuh soal nominal harga Ducati Scrambler Icon ini, agaknya menjadi sebuah topik yang menarik. Jangan khawatir, mengingat saat ini informasi soal banderol dari moge asal Italia ini sudah bukan menjadi rahasia lagi.
Pasalnya, menurut kabar yang telah Mas Sena terima dari pihak Ducati Indonesia, dilaporkan bahwa harga Ducati Scrambler Icon sendiri akan dibanderol Rp 369 jutaan.
Tak hanya itu, bahkan kabarnya pun nantinya pihak PT Cakra Motor Sports selaku APM Ducati di Indonesia juga menyebut jika nantinya akan ada diskon atau potongan harga sebesar 30 juta.
So, tak heran jika dengan harga Ducati Scrambler Icon tersebut maka kemungkinan bakal mampu memikat hati para calon konsumen, khususnya para pengguna di segmen kelas menengah.
Di sisi lain, perlu untuk kawan ketahui juga bahwa informasi soal harga Ducati Scrambler Icon di atas masih berstatus Off The Road. Artinya, masih akan ada perubahan nominal harga pada moge ini terkait dengan biaya pajak dan administrasi.
Tak hanya itu, perubahan banderol tersebut pun juga agaknya tak terlalu berbeda jauh dari harga Off The Road yang telah Mas Sena sebutkan di atas.
Nah, demikian ulasan mengenai spesifikasi dan harga Ducati Scrambler Icon. Semoga bisa menjadi referensi yang bermanfaat.
Spesifikasi Ducati Scrambler Icon yang berkapasitas mesin sebesar 803 cc ini memiliki tenaga sebesar 54 kW (73 hp) @ 8,250 rpm. Spek Ducati Scrambler Icon menggunakan bahan bakar Petrol dan berjenis motor Klasik.
Berikut ini adalah pilihan warna Ducati Scrambler Icon yang dapat anda pilih:
Sebelum menginjak pada segmen-segmen yang lebih jauh, di sesi awal ini Mas Sena akan mengulas sektor eksterior pada spesifikasi Ducati Scrambler Icon.
Perlu untuk diketahui bahwa motor gagah buatan pabrik asal Negeri Pizza ini hadir dengan gaya desain khas yang begitu menawan. Hal itu tak lepas dari kolaborasi gaya klasik dan modern yang begitu seimbang pada setiap sisi eksteriornya.
Dimana, pada bagian depan, Ducati Scrambler Icon ini terlihat sebuah headlights dengan kaca lensa dan DRL dengan lampu LED.
Apalagi, bentuk lampunya dibuat membulat yang kian mempertegas aura keklasikannya. Sehingga, selain mampu memberikan pencahayaan yang efisien, kesan retro klasik pun begitu kuat.
Tak hanya itu, Ducati Scrambler Icon ini juga akan dibekali dengan tangki bahan bakar yang dibentuk begitu apik dan memiliki lekukan lembut yang memberikan kesan berotot.
Di sisi lain, sedikit mundur ke belakang, Ducati juga menerapkan tempat duduk yang dibuat rata dan lurus sejajar untuk memaksimalkan pengendaraan dan memaksimalkan ergonomis.
Tak sampai di situ saja, bahkan Ducati Scrambler Icon ini juga menampilkan susunan blok mesin dengan kepala silinder hitam dan sirip aluminium yang disikat. Sehingga, memberikan kesan kegarangan.
Kemudian, di bagian belakang terlihat stoplamp yang unik dan anti-mainstream dengan gaya futuristik. Dengan begitu maka tak heran apabila sektor tampilan fisik dan desain pada spesifikasi Ducati Scrambler Icon ini mampu menjadi magnet kuat untuk memikat konsumen.
Tak hanya cukup dimensi ideal dan rangka yang kokoh saja, pada bagian kaki-kaki dari spesifikasi Ducati Scrambler Icon pun juga akan dibekali dengan suspensi handal dan kuat.
Sebagai sektor yang cukup penting untuk menjaga keseimbangan dalam berkendara tentu saja suspensi yang akan diusung moge klasik ini tak akan sembarangan.
Bukan tanpa alasan mengingat motor bergaya retro klasik buatan Ducati ini akan mengandalkan suspensi handal dari Kayaba. Di mana untuk suspensi depan Ducati Scrambler Icon hadir dengan bekalan suspensi tipe Upside Down Kayaba berukuran 41 mm fork, sedangkan pada suspensi bagian belakang akan menggunakan tipe Kayaba Rear Shock dengan pengaturan yang bisa diatur sesuai kebutuhan.
Tentu saja, dengan berbekal kedua suspensi tersebut maka keseimbangan pun akan kian terjaga dan setiap goncangan atau getaran ketika Ducati Scrambler Icon ini dibawa melewati jalanan bergeronjal pun akan teratasi mengingat kedua suspensi tersebut dikenal memiliki kemampuan daya redam yang sangat tinggi.
Kemudian, kuatnya sektor kaki-kaki pada motor ini pun juga tak lepas dari velg yang dibawanya. Pasalnya, kali ini moge Ducati Scrambler Icon tersebut akan menggunakan velg 10-spoke in light alloy 3.00″ x 18″ yang terpasang pada bagan depan.
Sementara untuk bagian belakang, velg yang akan digunakan yakni 10-spoke in light alloy, 5.50″ x 17″.
Tak hanya itu saja, kedua velg tersebut juga nantinya akan terbalut dengan sebuah ban bermerk Pirelli MT60RS dengan ukuran 110/80 R18 di bagian depan.
Lalu, pada bagian belakang, ban yang digunakan Ducati ini yaitu mengambil tipe Pirelli Diablo Roso II di bagian belakang dengan ukuran 180/55 R17.
Dengan fakta itu maka jelas sudah jika sektor kaki-kaki pada spesifikasi Ducati Scrambler Icon ini menjadi salah satu bagian yang terbilang cukup menjanjikan dalam menjamin keseimbangan serta kenyamanan dalam berkendara.
Di sisi lain, tak lupa juga bahwa pada spesifikasi Ducati Scrambler Icon ini juga akan turut dibahas soal panel indikatornya. Bukan tanpa alasan mengingat soal panel indikator ini menjadi salah satu segmen yang sangat penting sebagai media informasi soal kondisi motor.
Dimana, dalam hal ini Ducati Scrambler Icon sendiri akan mengandalkan speedometer kekinian full digital. Yang mana, uniknya speedometer ini dibuat membulat sehingga memberikan kesan yang cukup menarik.
Nah, berkenaan dengan itu, pada panel indikator ini terdapat beberapa panel informasi yang canggih, seperti Indikator gigi dan level bahan bakar baru yang dipilih. Kemudian, ada juga sistem kontrol sakelar stang baru.
Tak hanya itu, bahkan disematkan pula kontrol kopling hidraulik dengan tuas yang dapat disesuaikan. Selain itu, panel full digital pada Ducati Scrambler Icon ini juga akan menampilkan informasi soal kecepatan Km/jam, jam digial, rpm x1000, lampu sein, lampu netral, lampu jarak jauh, dan indikator bahan bakar.
So, tak heran jika Mas Sena simpulkan jika sektor panel indikator yang diusung spesifikasi Ducati Scrambler Icon ini sangat fungsional dan informatif.
Di sisi lain, tak lupa juga bahwa kali ini Mas Sena juga akan mengulas soal spesifikasi Ducati Scrambler Icon di bagian dimensi bodinya.
Perlu dipahami bahwa sektor ini menjadi salah satu yang terpenting mengingat sebagai bagian utama yang menguatkan bodi motor gede ini.
Dimana, dalam kaitannya dengan bodi dimensi, kali ini memang Ducati Scrambler Icon tersebut bakal mengandalkan tipe rangka Tubular Steel Trellis Frame yang mana membentuk bodi begitu gagah dengan dimensi 2100-2165 mm x 855 mm x 1150 mm dengan wheelbase (jarak sumbu roda) 1445 mm.
Tak hanya itu, moge dengan kapasitas tangki bahan bakar 13.5 liter ini juga memiliki ketinggian tempat duduk antara 778 mm – 798 mm sehingga diperlukan postur tubuh yang cenderung tinggi guna menjaga keseimbangan ketika mengendarai moge ini.
Tentu saja, dengan bekalan rangka handal dan canggih serta dimensi bodi yang begitu ideal pada spesifikasi Ducati Scrambler Icon tersebut dipastikan bakal membawa kesan moge yang begitu gagah dengan bodi besar namun tetap ideal sesuai zaman now.
Beranjak pada segmen selanjutnya, kini Mas Sena bakal mengulas soal fitur pada spesifikasi Ducati Scrambler Icon. Bukan tanpa alasan mengingat sektor ini menjadi salah satu bagian penting yang keberadaannya sangat dibutuhkan sebagai penunjang keselamatan sekaligus kenyamanan.
Salah satunya yaitu rem ABS yang akan menjamin kualitas pengereman secara lebih maksimal. Di samping itu, Ducati Scrambler Icon sendiri juga akan mengusung panel indikator full digital dengan memperlihatkan beberapa panel informasi yang cukup lengkap dan mudah dipahami oleh si pengendara.
Tak hanya itu saja, di bawah jok Ducati Scrambler Cafe Racer ini pun juga memiliki ruang bagasi berukuran pas dan juga dilengkapi dengan soket USB sebagai media untuk mengisi daya baterai pada gadget.
Di sisi lain, ada juga fitur lampu berteknologi LED, rangka Trellis, dan sertifikasi mesin EURO 4 pun juga ada pada moge ini sebagai penguat bahwa spesifikasi Ducati Scrambler Icon ini memang patut menjadi produk yang diperhitungkan.
Lalu, pada pembahasan mengenai spesifikasi Ducati Scrambler Icon selanjutnya, saatnya Mas Sena menyentuh bagian permesinannya.
Nah, berkenaan dengan mesin, diketahui bahwa memang pihak Ducati sendiri mengusung mesin handal yang tak terlalu berbeda dengan yang dibenamkan pada Scrambler Café Racer.
Pasalnya, diketahui bahwa Ducati Scrambler Icon ini akan dibekali mesin tipe L-Twin Bersistem Desmodromic Distribution 2 katup yang mana memiliki kapasitas kubikasi yang mencapai 803 cc.
Mesin tersebut nantinya diklaim mampu memberikan semburan tenaga super gahar dengan titip power maksimal mencapai 54 kW (73 Hp) per 8250 rpm dan torsi puncak 67 Nm per 5750 rpm.
Tenaga yang dihasilkan dapur pacu pada moge ini nantinya akan disalurkan melalui sistem transmisi 6 percepatan manual dengan sistem kopling Hydraulically controlled slipper dan self-servo wet multiplate clutch. Sehingga, selain gahar dan stabil tentu saja akselerasi yang dihasilkan jauh lebih galak.
Tak hanya itu, pada sektor mesin yang diusung spesifikasi Ducati Scrambler Icon ini juga sudah bersertifikasi EURO 4 sehingga dipastikan mampu menjadi moge gagah namun tetap ramah lingkungan.