Vespa 946 Red

Harga Vespa 946 Red dan Spesifikasi – Berkolaborasi dengan RED Foundation, akhirnya Piaggio Indonesia resmi merilis Vespa 946 Red pada awal November 2017 kemarin di Jakarta.

Menurut Marco Noto La Diega selaku President Director PT Piaggio Indonesia, perilisan skuter legendaris asal Italia tersebut merupakan salah satu bentuk kontribusi pihaknya dalam membantu melawan berbagai penyakit mematikan yang harus dihadapi oleh manusia.

Di mana nantinya setiap unit penjualan Vespa 946 Red itu akan disumbangkan sebesar 150 dolar AS atau sekitar Rp 2 juta untuk penggalangan dana global dalam memerangi penyakit AIDS, malaria dan tuberkulosis di beberapa negara.

Dengan kata lain, melalui peluncuran Vespa 946 Red yang hadir dengan membawa desain elegan tersebut, pihak PT Piaggio Indonesia bersama Red Foundation secara tak langsung juga ingin mengajak konsumen untuk berdonasi secara global.

Tentu saja, langkah yang dilakukan produsen Vespa Series tersebut merupakan bentuk solidaritas yang patut diacungi jempol.

Lantas, berkaitan dengan spesifikasi, kira-kira apa saja sih keunggulan yang dimiliki Vespa 946 Red ini?

Berkaitan dengan keunggulan Vespa 946 Red, saat peluncurannya tampak dengan jelas bagaimana skuter tersebut dihadirkan dengan kelir serba merah yang terinspirasi dari MP6 Prototype.

Selain itu, dari struktur rangkanya pun diketahui mengusung rangka berbahan baja yang dihiasi aluminium sebagai penahan mesin, transmisi, dan bagian mekanis dengan tangguh nan kokoh.

Sementara itu, Vespa 946 Red pun juga dibekali dengan mesin 125 cc silinder tunggal serta mengandalkan sistem injeksi elektronik sehingga akan memberikan performa yang sangat handal dan tentunya irit bahan bakar serta tidak bising.

Tentu saja, hal tersebut merupakan keunggulan Vespa 946 Red yang membuatnya semakin unik dan bakal diburu oleh para konsumennya.

Tak sampai di situ saja, bahkan pihak pabrikan pun juga diketahui bakal melengkapi motor ini dengan berbagai fitur canggih, sebut saja seperti rem cakram ganda berteknologi ABS Dual Channel dan ASR Traction Control pada Vespa 946 Red ini yang dipastikan akan sanggup mencegah roda belakangnya tergelincir.

Sementara itu, untuk harganya sendiri terbilang cukup mahal, yakni berkisar di angka 199 jutaan.

Nah, terlepas dari itu, untuk lebih jelas dan detail, kali ini Mas Sena akan menguraikan spesifikasi dan harga Vespa 946 Red pada penjelasan di bawah ini!

Motor legendari dari Negeri Pizza yang hadir dengan desain lebih modern dan tentunya mesin mumpuni

Vespa 946 Red F
  • Motor Vespa 946 RedJenis Matik
  • Kapasitas Mesin Vespa 946 RedKapasitas 124 cc
  • Kecepatan Vespa 946 RedTenaga - - -
  • Torsi Vespa 946 RedTorsi - - -
  • Rangka Vespa 946 RedRangka - - -
  • Berat Vespa 946 RedBerat - - -
  • Tangki Vespa 946 RedTangki 8.5 L
  • Bahan Bakar Vespa 946 RedBahan Bakar Bensin

Harga Vespa 946 Red

Note - Harga Vespa 946 Red diatas untuk kisaran bulan Maret 2020 - Harga akurat dapat mengunjungi dealer terdekat

Kini, akhirnya kita menginjak pada segmen akhir di mana Mas Sena akan mengulas soal harga Vespa 946 Red. Jika melihat spesifikasi yang dibawa skuter klasik buatan pabrik Piaggio tersebut, tampaknya harganya akan dibanderol cukup mahal.

Hal itu juga tak lepas dari gaya desain serba merah yang begitu unik dan nyentrik. Sehingga membuat tampilan Vespa 946 Red ini kian menarik.

Selain itu, soal performanya pun juga sudah mengandalkan mesin berkapasitas 125 cc silinder tunggal yang dipastikan sanggup menyemburkan power optimal dan puncak torsi yang maksimal.

Tentu saja, hal tersebut akan berpengaruh pada mahalnya harga Vespa 946 Red. Tak sampai di situ saja, bahkan beberapa fitur yang dibawanya pun juga turut serta disematkan, sebut saja seperti rem berteknologi ABS dan ASR Traction Control yang diyakini sanggup mencegah ban selip dan ban belakang tergelincir.

Selain itu, skuter klasik bernama Vespa 946 Red ini juga dihadirkan sebagai bentuk solidaritasnya dalam memerangi penyakit kronis di mana setiap penjualan per unitnya akan disisihkan sekitar 2 jutaan untuk menyumbang pengidap penyakit mematikan di berbagai negara.

Nah, dengan kelebihan maupun keunggulan tersebut, apakah teman-teman sudah bisa menebak berapa harga Vespa 946 Red ini?

Jika masih belum bisa menebak berapa nominal harga Vespa 946 Red ini, kawan tak perlu bingung. Sebab, Mas Sena sudah mengantongi informasi mengenai berapa banderol untuk memboyong skuter unik buatan Piaggio ini.

Di mana, berdasarkan informasi saat perilisannya di awal November 2017 kemarin, diketahui bahwa harga Vespa 946 Red ini akan dibanderol seharga Rp 199 jutaan.

Sebuah nominal angka yang terbilang sangat tinggi untuk sekelas skuter klasik, bahkan bisa dibilang lebih mahal dari MPV sekelas Avanza dan Xenia.

Tentu saja, mahalnya harga tersebut tak lepas dari desain, performa, teknologi pada fitur-fitur yang dibawa Vespa 946 Red ini, serta gengsinya sebagai motor klasik modern dengan gayanya yang begitu khas.

Selain itu, dengan harganya yang hampir menyentuh angka Rp 200 juta ini membuatnya menjadi motor termahal dari Vespa. Nah, sampai di sini kira-kira apakah kawan-kawan tertarik untuk membeli motor ini dengan harga Vespa 946 Red tersebut?

Jikalau memang dengan harga Vespa 946 Red tersebut teman-teman masih bersikeras untuk membelinya, tentu perlu diketahui terlebih dahulu bahwa informasi mengenai banderol skuter legendaris tersebut merupakan harga OTR untuk wilayah Jakarta saja.

Sehingga, jika kawan-kawan membelinya diluar daerah OTR tersebut, dipastikan harga Vespa 946 Red akan cenderung sedikit mahal dari harga jual OTR Jakarta.

Meskipun selisih harganya tidak akan terlalu jauh dari harga OTR yang tergolong sangat mahal. Akan tetapi, jika dibandingkan dengan keunggulannya tampaknya harga yang begitu tinggi tersebut dinilai sudah cukup bersesuaian untuk menebus Vespa 946 Red ini.

Apalagi, setiap penjualan 1 unitnya akan disisihkan sekitar 150 dolar atau 2 jutaan untuk mendorong pengentasan penyakit berat di berbagai negara berkembang di dunia. Tentu hal tersebut menjadi nilai tambah tersendiri bagi motor ini.

Nah, semoga saja informasi mengenai spesifikasi dan harga Vespa 946 Red di atas bisa memberikan informasi yang bermanfaat buat kawan-kawan semua.

Gambar Vespa 946 Red

Spesifikasi Vespa 946 Red

Ringkasan:

Spesifikasi Vespa 946 Red yang berkapasitas mesin sebesar 124 cc ini memiliki tenaga sebesar - - -. Spek Vespa 946 Red menggunakan bahan bakar Bensin dan berjenis motor Matik.

Warna Vespa 946 Red

Berikut ini adalah pilihan warna Vespa 946 Red yang dapat anda pilih:

Review Vespa 946 Red

Desain Vespa 946 Red

Spesifikasi Vespa 946 Red

Kali ini, sisi eksterior pada spesifikasi Vespa 946 Red dihadirkan dengan desain skuter modern namun tetap mempertahankan kesan klasiknya. Sehingga, tak heran jika gaya desain yang dibawa skuter legendaris buatan PT Piaggio ini lebih tampak menawan dan bergaya.

Hal itu tak lepas dari balutan warna merah mengkilap yang terinspirasi dari model MP6 Prototype. Dari sisi depan, tampak jelas bagaimana Vespa 946 Red ini masih mempertahankan gaya Vespa klasik dengan headlamp Halogen berbentuk bulat berkolaborasi dengan 2 spion motor bergaya retro.

Selain itu, di bagian tedeng depan terdapat lampu sein yang terpasang begitu manis nan minimalis pada sisi kanan dan kirinya. Sehingga, membuat tampilan wajah dari Vespa 946 Red ini pun kian tampak elegan dan terkesan nyentrik.

Sementara itu, yang tampak jelas striping klasik bergaya modern dengan garis putih melewati sayap depan hingga bawah yang semakin unik dan menarik.

Apalagi, dari sisi samping bodinya pun terlihat pijakan kaki yang cukup lega dan ideal sehingga akan membuat posisi riding pada Vespa 946 Red ini lebih nyaman.

Sedangkan, untuk bagian jok sendiri dibuat sedikit modern dengan bentuk tunggal memanjang ke belakang berkelir merah.

Tak sampai di situ saja, pada bagian samping pun juga masih tampak gaya khas Vespa Series dengan menempatkan knalpot modern di sisi kanan Vespa 946 Red ini sehingga semakin memperlihatkan kesan yang lebih atraktif.

Nah, menginjak pada sektor belakang, motor ini mengandalkan stop lamp dengan bentuk minimalis namun bergaya modern sehingga tampak begitu memukau.

Dengan begitu maka bisa dipastikan desain eksterior dari spesifikasi Vespa 946 Red ini memang membawa konsep retro klasik yang berkolaborasi dengan gaya modern sehingga sanggup menampilkan tampilan yang begitu atraktif.

Rangka & Kaki-Kaki Vespa 946 Red

Vespa 946 Red

Tak hanya struktur rangka dan dimensinya saja yang ideal melainkan kaki-kaki yang diusung spesifikasi Vespa 946 Red pun juga dibekali dengan suspensi kokoh dan handal.

Bukan tanpa alasan mengingat sektor kaki-kaki merupakan sektor yang sangat penting dalam menjaga keseimbangan maupun kenyamanan dalam berkendara.

Oleh sebab itulah maka kali ini Vespa pun akan melengkapinya dengan suspensi berupa Spring Coil pada bagian depan Vespa 946 Red dan tipe suspensi Adjustable Arm untuk bagian belakangnya.

Dengan adanya kedua suspensi tersebut tentu saja keseimbangan skuter ini akan lebih maksimal. Bahkan, berkendara pun akan terasa lebih nyaman mengingat kemampuan suspensinya yang sanggup meredam setiap goncangan, khususnya ketika melewati jalan bergeronjal.

Sementara itu, untuk rodanya sendiri Vespa 946 Red akan menggunakan velg klasik khas Vespa Series berdiameter 12 inci yang mana pada velg bagian depan akan terbalut ban Tubeless berukuran 110/70 R12. Sedangkan, untuk velg bagian belakang akan dibalut ban yang sama, yakni ban Tubeless berukuran 130/70 R12.

Tak sampai di situ saja, bahkan Vespa 946 Red pun juga telah dilengkapi dengan rem cakram tangguh yang mana sudah menggunakan teknologi ABS yang dikenal sanggup mencegah terjadinya ban selip ketika rem mendadak.

Bahkan, motor ini pun juga dilengkapi pula dengan fitur berupa AST Traction Control yang merupakan sistem elektronik canggih yang sanggup mencegah roda belakangnya tergelincir.

Dengan demikian, maka bisa dipastikan bahwa secara keseluruhan, bagian kaki-kaki pada spesifikasi Vespa 946 Red ini terbilang sangat tangguh dan kokoh dalam menjaga keamanan serta kenyamanan pengemudinya.

Dimensi Vespa 946 Red

Harga Vespa 946 Red Terbaru

Selanjutnya, pada segmen kali ini Mas Sena akan mengulas sektor dimensi pada spesifikasi Vespa 946 Red. Memang, sekilas bodi motor dari skuter legendaris buatan pabrik asal Negeri Pizza ini tampak begitu minimalis dan ramping.

Di mana, kesan tersebut tak lepas dari struktur rangka dan ukuran dimensinya. Pasalnya, kali ini Vespa 946 Red mengandalkan tipe rangka Welded Reinforcement yang memiliki keunikan sendiri dengan bentuknya yang minimalis namun sangat kokoh dan lentur.

Selain itu, untuk ukuran dimensinya sendiri, motor ini dirancang dengan panjang 1770 mm, lebarnya 730 mm, tinggi 1390 mm, dan memiliki jarak sumbu roda (wheelbase) 1405 mm.

Melihat ukuran dimensi yang dibawanya tersebut, tentunya wajar jika bentuk bodi dari Vespa 946 Red ini terlihat ramping dan minimalis.

Sementara itu, untuk tangki bahan bakarnya sendiri terbilang cukup besar di mana sanggup menampung hingga 8.5 liter sehingga bisa membawa bekal bahan bakar cukup banyak tanpa perlu bolak balik ke pom bensin ketika sedang touring atau menempuh perjalanan jauh.

Di samping itu, untuk ketinggian jok dari Vespa 946 Red sendiri berukuran 805 mm yang dinilai cukup ideal dan pas bagi semua pengguna sehingga akan memudahkan pengendaranya dalam mengendalikan skuter ini, terutama saat kondisi mesin mati atau berhenti di lampu merah.

Namun, sayangnya untuk ukuran ground clearance masih belum diketahui. Hanya saja, dengan melihat struktur rangka dan ukuran dimensi pada spesifikasi Vespa 946 Red tersebut, dipastikan pengguna akan merasa nyaman saat mengendarai skuter klasik ini.

Fitur Vespa 946 Red

Motor Vespa 946 Red

Selain memiliki performa yang tangguh, spesifikasi Vespa 946 Red ini juga sudah dilengkapi dengan ragam fitur canggih. Beberapa fitur tersebut memang sengaja dihadirkan sebagai salah satu kelengkapan dalam menunjang kenyamanan maupun keselamatan dalam berkendara.

Nah, terkait dengan hal tersebut, beberapa fitur yang dibawa Vespa 946 Red ini yakni pada fitur keselamatan yang berupa pengereman berteknologi ABS Dual Channel dan ASR Traction Control yang dipastikan akan memberikan kualitas pengereman lebih tangguh serta sanggup mencegah terjadinya ban terselip maupun mencegah roda bagian belakang tergelincir.

Selain itu, pada headlamp Vespa 946 Red ini pun juga diketahui telah menggunakan lampu jenis Hologen yang siap memberikan pencahayaan secara maksimal saat berkendara di malam hari.

Kemudian, selain itu ada juga fitur Stability Control guna memberikan akselerasi yang lebih. Tak cukup sampai di situ saja, bahkan pada bodinya sendiri Vespa 946 Red ini sudah mengandalkan rangka besi yang begitu kuat dan kokoh dalam menopang bobot dari skuter legendaris ini.

Nah, dengan kecanggihan pada fitur-fitur yang diusungnya tersebut, tentu membuat motor terbaru Vespa ini dibanderol mahal. Apalagi berbagai fitur pada spesifikasi Vespa 946 Red  tersebut terbilang cukup istimewa.

Mesin Vespa 946 Red

Spek Vespa 946 Red

Nah, menginjak pada segmen selanjutnya, kali ini Mas Sena akan menilik sektor ruang pacu pada spesifikasi Vespa 946 Red. Sebagai salah satu skuter legendaris buatan Piaggio, tentu saja soal performa juga mendapat perhatian yang cukup serius.

Dengan alasan itulah maka kali ini skuter klasik garapan pabrik asal Negeri Menara Pisa tersebut diketahui akan dipersenjatai dengan mesin tipe SOHC 4 langkah silinder tunggal dengan kapasitas mesin 125 cc.

Namun, sayangnya untuk tenaga atau power maksimal dan torsi puncak yang dihasilkan dari mesin dari Vespa 946 Red tersebut masih belum diketahui secara pasti.

Hanya saja, diketahui bahwa dengan bekalan mesin tersebut, motor terbaru Vespa  ini sanggup melaju dengan kecepatan maksimal 93 Km jam jam.

Di sisi lain, yang jelas juga bahwa sektor mesin pada Vespa 946 Red akan dilengkapi dengan filter udara Replacement Air Filter dengan Direct Injection Elektronik yang dipastikan bakal sanggup memberikan tenaga secara lebih maksimal dan tangguh di kelasnya.

Apalagi, dengan sistem kontrol emisi Catalytic Converter yang sudah lulus uji emisi Euro 3 sehingga dipastikan akan membuat konsumsi bahan bakarnya menjadi lebih irit dan efisien.

Dengan begitu maka bisa dipastikan bahwa sektor permesinan pada spesifikasi Vespa 946 Red ini memang terbilang cukup handal dan tangguh namun tetap irit bahan bakar serta ramah lingkungan.

Kelebihan Vespa 946 Red

Kekurangan Vespa 946 Red

Pertanyaan Seputar Vespa 946 Red

Berapa harga Vespa 946 Red di Indonesia?
Harga Vespa 946 Red dibedakan berdasarkan tipenya. Vespa 946 Red sendiri memiliki 1 tipe. Untuk harganya sebagai berikut:
  • Vespa 946 Red
  • 199 Juta
Vespa 946 Red tersedia dalam warna apa saja?
Vespa 946 Red tersedia dalam 1 warna, diantaranya adalah Red (Merah).
Bagaimana performa mesin Vespa 946 Red?
Performa mesin Vespa 946 Red didukung oleh mesin dengan tipe SOHC 4 langkah silinder tunggal yang memiliki kapasitas mesin sebesar 124 cc yang mampu memberikan tenaga maksimal sebesar - - - dengan torsi maksimal sebesar - - -.
Berapa ukuran dimensi dari Vespa 946 Red?
Dimensi Vespa 946 Red memiliki ukuran panjang 1770 mm, lebar 730 mm, tinggi 1390 mm, serta berat - - -.
Apa rangka yang digunakan oleh Vespa 946 Red?
Jenis rangka yang digunakan oleh Vespa 946 Red belum diketahui.

Mesin

  • Tipe Mesin
  • SOHC 4 langkah silinder tunggal
  • Kapasitas Mesin
  • 124 cc
  • Silinder
  • 1
  • Diameter x Langkah
  • 52 mm x 68.6 mm
  • Perbandingan Kompresi
  • 9.5:1
  • Tenaga Maksimal
  • - - -
  • Torsi Maksimal
  • - - -
  • Tipe Transmisi
  • Automatic CVT dengan pengatur torsi
  • Tipe Starter
  • Electric
  • Sistem Bahan Bakar
  • Injeksi elektronik dengan diameter throttle body Φ28
  • Bahan Bakar
  • Bensin

Dimensi

  • Panjang
  • 1770 mm
  • Lebar
  • 730 mm
  • Tinggi
  • 1390 mm
  • Jarak Sumbu Roda
  • 1405 mm
  • Tinggi Tempat Duduk
  • 805 mm
  • Berat
  • - - -
  • Kapasitas Tangki
  • 8.5 L

Rangka

  • Tipe Rangka
  • - - -
  • Suspensi Depan
  • Lengan ayun model tunggal dengan per keong dan peredam kejut tunggal hidrolik
  • Suspensi Belakang
  • Peredam kejut tunggal dengan 4 tingkat setelan kekerasan
  • Rem Depan
  • Cakram 220 mm
  • Rem Belakang
  • Tromol 220 mm
  • Sistem Pengereman
  • - - -
  • Ban Depan
  • Tubeless 110/70 – 12″
  • Ban Belakang
  • Tubeless 130/70 – 12″

Kelistrikan

  • Tipe Baterai / Aki
  • - - -
  • Sistem Pengapian
  • Pengapian Elektronik
  • Tipe Busi
  • - - -