Rekomendasi daftar mobil SUV dengan harga murah terbaik di Indonesia
Mobil SUV Murah – Memiliki kesan yang sporty nan begitu gagah, tentu menjadi salah satu ciri khas dari mobil SUV. So, tak heran bila tak sedikit orang yang mulai berburu mobil gagah dan kokoh ini.
Maka dari itu, bukan hal yang mengagetkan jika banyak konsumen, tak terkecuali di Indonesia yang mulai mengincar mobil SUV murah dan terbaik di pasaran Tanah Air sampai detik ini.
Hal itu tentu tak lepas dari tawaran keunggulan yang dimiliki oleh mobil SUV yang memang memiliki berbagai fitur canggih sebagai kendaraan besar yang cocok dikendarai untuk medan terjal maupun offroad.
Di samping soal itu, tak bisa dipungkiri juga bahwa berbagai model atau tipe mobil SUV murah yang kini banyak ditawarkan oleh berbagai merk di pasar otomotif Indonesia. Mengingat trend mobil SUV yang memang saat ini sedang naik daun.
Hanya saja, tak sedikit dari orang yang masih belum tahu mobil SUV apa saja yang ada di Indonesia. Padahal, saat ini sudah cukup banyak beberapa mobil SUV murah di pasaran, baik kondisi baru maupun di segmen pasar jual belu mobil bekas.
Oleh karena itu, dalam topik kali ini, Mas Sena akan berbagi informasi lengkapi mengenai deretan daftar terbaru mobil SUV murah terbaik yang jadi rekomendasi untuk Anda semua.
Nah, di berikut ini adalah pilihan dari beberapa mobil SUV murah terbaik yang bisa jadi bahan referensi untuk Anda.
Mobil SUV murah yang turut menjadi mobil yang rekomendasi terbaik untuk Anda adalah Daihatsu Terios.
Apalagi, mobil SUV buatan Daihatsu yang satu ini sudah hadir dengan mengusung konsep desain terbaru pada tahun 2018 yang lebih stylish dan tentunya memiliki kesan desain nan kuat.
Untuk soal dapur pacunya sendiri, mobil ini menawarkan dua pilihan mesin, yakni 1.5 liter dan 1.3 liter dengan transmisi manual maupun otomatis sesuai kebutuhan.
Berkaitan dengan banderol, dari informasi yang beredar bahwa harga Daihatsu Terios ini berada pada kisaran Rp 221 jutaan hingga Rp 266 jutaan sesuai dengan varian.
Selain itu, Toyota Rush pun juga menjadi mobil SUV murah terbaik yang Mas Sena cukup rekomendasikan untuk Anda.
Pasalnya, saudara dari Daihatsu Terios ini juga diketahui telah membawa sejumlah keunggulan mumpuni dari berbagai sisi.
Soal mesin, Toyota telah membenamkan mesin berkapasitas 1.495 cc yang sanggup menghasilkan tenaga hingga 108 Hp per 6.000 rpm dan torsi tertinggi hingga 141 Nm per 4.400 rom.
Yang menarik bahwa Toyota Rush kini sudah mendapat pembaruan yang lebih sporty, gagah, dan modern pada tahun 2018 silam menyesuaikan keinginan pasar.
Selanjutnya, berkenaan dengan harganya sendiri, kabarnya harga Toyota Rush terbaru dibanderol mulai Rp 255 jutaan sampai Rp 276 jutaan dengan 4 varian dan dua pilihan transmisi manual dan otomatis.
Nissan X-Trail pun tampaknya jadi rekomendasi mobil SUV murah yang cukup unggul untuk dijadikan kendaraan pribadi.
Bersaing dengan model lain, X-Trail yang telah dirilis perdana pada 2009 silam, kini telah menjelma sebagai mobil SUV nan gagah, khususnya pada generasi ke tiga yang saat ini sudah mulai dijual di pasaran.
Tak sampai di situ saja, bahkan mobil ini pun juga sudah dibekali dengan berbagai fitur keamanan yang memadai dan canggih, seperti teknologi peringatan Blind Spot dan Lane Departure.
Mobil ini pun juga diketahui hadir dengan dua pilihan roda penggerak, yakni 2WD dan 4 WD dan sudah dibekali mesin berkapasitas 2,0 liter atau 2,5 liter.
Harga mobil Nissan X-Trail terbilang cukup terjangkau jika disandingkan dengan ragam fitur canggih nan modern yang dibawanya, yakni dibanderol di angka Rp 500 jutaan.
Berlanjut pada model lain, ada KIA Sportage yang turut jadi mobil SUV murah masa kini yang cukup mampu jadi pilihan terbaik bagi konsumen di Indonesia.
Meski namanya tak setenar produk SUV buatan Jepang, namun mobil garapan pabrik asal Korsel ini tetap memiliki kelebihan maupun kecanggihan yang bersaing.
Tak hanya baru, bahkan mobil ini juga sudah banyak beredar di pasaran mobil bekas dengan kisaran harga cukup terjangkau, yakni sekitar Rp 150 juta hingga Rp 180 jutaan.
Namun, untuk harga KIA Sportage baru, kisarannya berada di angka Rp 250 jutaan sesuai dengan tipe atau varian yang dipilih.
Berikutnya, ada Honda HR-V yang turut jadi rekomendasi mobil SUV murah dan terbaik untuk kalangan para kawula muda di Tanah Air.
Karena, mobil yang membawa mesin 4 silinder berkapasitas 1.5 liter ini dibuat atau dirancang sedemikian rupa dengan mengedepankan konsep ala SUV modern yang lebih condong pada stylish dan berkesan muda.
Mesin pada HR-V pun juga menawarkan dua pilihan, yaitu CVT sebagai pilihan transmisi otomatis dan manual dengan 6 percepatan.
Sementara itu, untuk banderol harga jualnya sendiri cukup variatif dengan rentang harga antara Rp 297 jutaan hingga Rp 415 jutaan.
Selain itu, untuk pilihan mobil SUV dengan harga murah dan berkualitas, Anda bisa memilih Honda CR-V.
Karena, hal itu tak lepas mengingat mobil SUV garapan pabrik asal Jepang yang satu ini memiliki bodi besar nan kompak dan kuat.
Platformnya pun sama dengan Honda Civic dengan desain yang lebih modern dan kekinian. Ditambah kesan interior yang begitu mewah dan modern untuk menunjang kenyamanan maksimal dalam ruang kabin.
Sementara itu, untuk banderolnya sendiri bahwa harga Honda CR-V dibanderol di angka sekitar Rp 463 jutaan hingga Rp 539 jutaan. Meski tinggi namun nominal harga tersebut dirasa sudah cukup sesuai dengan kecanggihan yang ditawarkannya.
Pilihan mobil SUV murah selanjutnya adalah Chevrolet Captiva yang memang menjadi model mobil SUV nan memiliki desain kompak.
Mobil gagah garapan Chevrolet ini memang terbilang cukup handal dengan membawa mesin yang handal dan mumpuni untuk menerjang berbagai medan jalan yang menantang.
Meskipun demikian, pamor mobil Captiva sendiri terbilang masih di bawah beberapa model lain buatan Jepang. Hanya saja, tetap saja pasarannya masih bertahan di Indonesia.
Nah, untuk soal banderol, harga Chevrolet Captiva sendiri kabarnya akan dibanderol senilai Rp 380 jutaan sampai Rp 462 jutaan.
Perlu diketahui bahwa selain dari beberapa pilihan SUV murah di atas, ada model SUV lain yang turut menjadi pilihan banyak konsumen, yakni Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.
Keduanya sama-sama saling bersaing di segmen yang sama. Namun, hanya saja harga jualnya sangat tinggi dan melebihi harga jual dari beberapa SUV murah yang telah Mas Sena sampaikan dalam uraian penjelasan di atas.
Terlepas dari itu semua, tentu saja pilihan utama terletak pada Anda sendiri. Yang jelas, beberapa pilihan di atas bisa jadi bahan pertimbangan untuk Anda.
Sekian ulasan mengenai daftar rekomendasi mobil SUV murah dan terbaik yang ada di Indonesia. Semoga bisa menjadi informasi yang bermanfaat dan sampai berjumpa kembali di lain kesempatan.